Pelatihan Gratis Garmen di BDI Surabaya

Balai Diklat lndustri Surabaya merupakan satuan kerja dari Kementerian Perindustrian Rl. Dibawah Sekretariat Jenderal dan Pusdiklat Industri, mempunyai tugas pokok dan fungsi meningkatkan dan mengembangkan SDM industri. Balai Diklat Industri ini adalah  pusat pelatihan IKM di bidang Elektronik Telematika dan Tekstil.

Untuk memenuhi kebutuhan dunia kerja, terutama di bidang garmen, Seperti yang dilaporkan Balai Diklat Industri Jawa Timur, tahun 2013 dibutuhkan sebanyak 900, dari 300 tenaga kerja yang sudah tersedia. Hari ini , Kamis (11/04), digelar Diklat Teknis Garmen Gratis tingkat dasar angkatan pertama, yang diikuti oleh 100 orang peserta dari wilayah Jawa Timur.  Peserta angkatan pertama berasal dari Tulungagung, Blitar, Kediri, Malang, dan Lamongan.

“Tujuan Diklat ini adalah untuk mencetak tenaga kerja siap pakai di bidang garmen dengan spesialisasi penjahit pakaian,” kata Taufik Rachman, Komite Pendidikan dan Latihan. Setelah mengikuti pelatihan selama 20 hari,imbuh Taufik, para peserta akan langsung direkrut oleh perusahaan garmen yang tergabung dalam asosiasi pertekstilan Indonesia. (Cis)

 

1 thoughts on “Pelatihan Gratis Garmen di BDI Surabaya

  1. Tatik Safitri Balas

    Kapankah ada pelatihan herbalis bersertifikat? Saya sangat berharap. Terimakasih.

Tinggalkan Balasan